Wednesday, February 6, 2019

5 Aplikasi Perekam Layar Gratis Terbaik Untuk Windows

Cara merekam layar PC komputer sangat mudah. Banyak aplikasi-aplikasi gratis untuk sistem operasi Windows (PC) yang memiliki fitur tak kalah bagusnya dibanding aplikasi screen recorderberbayar.

Perekam layar atau biasa disebut Screen Recording adalah aplikasi yang sangat berguna untuk merekam layar komputer saat kita memerlukannya untuk kebutuhan tertentu, misalnya seperti saat ingin merekam proses editing yang sedang kita lakukan di PC, untuk merekam game yang sedang kita mainkan, untuk merekam aktivitas kamu yang nantinya bisa kamu jadikan sebagai video tutorial, ataupun untuk kebutuhan lainnya. Dengan aplikasi-aplikasi ini, kamu jadi bisa cara membuat tutorial video profesional.
Ada banyak aplikasi gratis yang bisa kamu gunakan untuk merealisasikan ide dan tujuan kamu tersebut. Diantaranya banyak juga lho yang gratis. Sama seperti manusia, masing-masing aplikasi tentu juga memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Karena kesempurnaan itu hanya milik Allah.
Nah, beberapa kelebihan dan kekurangan perekam video gratis itu diantaranya seperti ada atau tidaknya fitur live-capture, pemberian watermark dan pilihan editing video, singkronisasi ke akun YouTube dan fitur-fitur lainnya.
Video hasil dari Screen Capture ini nantinya bisa kamu posting ke media sosial Facebook ataupun diunggah ke YouTube. Berikut ini daftar sofware Screen Recording yang bisa teman-teman miliki secara gratis:

1. Ezvid Video Maker

Ezvid Video Maker adalah salah satu software screen recording terbaik di Windows. Cara merekam desktop dengan hanya beberapa klik, kamu dapat merekam layar komputer untuk membuat film dengan resolusi tinggi. Wah.. asyik kan? Ezvid Video Maker ini juga memungkinkan kamu untuk merekam layar pada daerah layar tertentu atau berdasar daerah layar yang sudah kamu seleksi sebelumnya. Kamu juga dapat menambahkan judul, deskripsi, kata kunci dan meta-info lainnya pada hasil rekaman video kamu.

cara merekam layar pc dengan ezvid video maker

Kelebihan Ezvid Video Maker:
 Dapat menyimpan secara otomatis (Auto-saves) video saat proses perekaman.
 Dapat membuat gambar bergerak (slideshow) dengan capture yang bagus.
 Adalah aplikasi perekam suara di laptop yang dapat merekam suara kamu menggunakan bantuan microphone. Meskipun bukan kategori aplikasi perekam suara terbaik namun Ezvid Video Maker dapat mengatasi kebutuhan kamu.
 Memiliki fitur voice synthesis yang dapat membuat suara hasil rekaman kamu lebih jernih.
 Dapat mengunggah ke YouTube secara langsung setelah proses perekaman selesai.
 Juga dapat merekam melalui webcam.

Kekurangan Ezvid Video Maker:
 Proses perekaman berdurasi kurang lebih 45 menit saja.
 Hanya bisa menggunggah video secara langsung ke akun YouTube saja.
 Tidak ada pengaturan yang detail dalam proses perekaman.

2. Icecream Screen Recorder

Icecream Screen Recorder aplikasi rekam video yang dapat merekam seluruh layar komputer atau bagian-bagian tertentu dari layar. Dengan software ini, kamu bisa merekam webinar yang sedang berlangsung, merekam video call (panggilan video), gameplay dan kebutuhan lainnya melalui antarmuka aplikasi yang sangat mudah digunakan dan user-friendlyCara merekam video di laptop juga pastinya lebih gampang.
Aplikasi Perekam Layar GRATIS untuk Windows Icecream Screen Recorder
Aplikasi Perekam Layar GRATIS untuk Windows Icecream Screen Recorder
Kelebihan Icecream Screen Recorder:
 Dapat merekam video dengan output format MP4, MKV atau format WebM.
 Memungkinkan kamu untuk merekam audio bersamaan dengan video.
 Bisa rekaman pakai webcam bersama dengan layar perekaman.
 Memungkinkan melakukan annotating (menggambar di layar) saat melakukan proses screen recording.
 Menawarkan konfigurasi hotkey (shortcut) tombol keyboard untuk Pause (berhenti sejenak), Record (merekam) dan Stop (menghentikan perekaman).
 Memungkinkan kamu untuk menyimpan screenshot ke clipboard dengan ekstensi JPG atau PNG.
 Ada fitur Project History, dimana kita bisa akses cepat ke gambar dan video yang pernah diambil sebelumnya.


Kekurangan Icecream Screen Recorder:
 Pengguna gratis hanya mendapatkan waktu 10 menit untuk perekaman layar.
 Dalam versi gratis, hanya menawarkan fungsionalitas dan pilihan editing yang terbatas.
 Hasil dari rekaman tidak boleh digunakan untuk tujuan komersial oleh pengguna versi gratis.

3. Screenpresso

Screenpresso adalah aplikasi perekam layar PC yang dapat merekam desktop kamu (seperti screenshot) dan dapat digunakan untuk membuat video HD. Dengan aplikasi ini cara merekam video di PC jadi gampang. Dengan semua fitur canggih, Screenpresso merupakan salah satu perekam layar yang terbaik untuk versi premium, namun pengguna gratis tidak banyak ditawarkan fitur-fitur utama. Meskipun begitu, jangan khawatir, untuk kebutuhan standar aja kamu masih bisa merekam seluruh layar atau daerah tertentu dan bahkan mengelola rekaman kamu dengan mudah menggunakan fitur manajemen dalam aplikasi ini.
5 Aplikasi Perekam Layar GRATIS untuk Windows Screenpresso
5 Aplikasi Perekam Layar GRATIS untuk Windows Screenpresso
 

Kelebihan Screenpresso:
 Memungkinkan perekaman audio dan webcam bersama dengan layar.
 Boleh menggunakan hasil capture dan rekaman untuk penggunaan komersial — bahkan dalam versi Screenpresso yang gratis—
 Merekam layar dalam format MP4 dengan ukuran ringan dan memungkinkan mengubahnya ke format lain seperti WMV, WebM dan OGG.
 Fitur “Quick Access” dimana pengguna bisa mengakses secara cepat proyek-proyek rekaman video sebelumnya. Cara merekam layar laptop jadi lebih cepat.
 Adanya fitur pelabelan (memberi label), menyortir (mengurutkan) dan mengedit rekaman ke folder khusus dan mengelola Workspace (ruang kerja) dan Library (perpustakaan) dari hasil rekaman layar kamu baik itu yang berupa foto ataupun video.
 Menawarkan fitur Share (berbagi) untuk beberapa layanan termasuk Email, FTP, Evernote, Google Drive, OneDrive, Facebook, Twitter, Dropbox dan lainnya.


Kekurangan Screenpresso:
 Tidak ada dukungan untuk Android dalam versi gratisnya.
 Rekaman hanya berdurasi 3 menit untuk versi gratis.
 Dalam versi gratis kita tidak dapat menghapus watermark dari gambar, video atau dokumen.


 

4. Atomi ActivePresenter

Atomi ActivePresenter adalah aplikasi Windows yang dapat meng-capture (menangkap) semua atau bagian tertentu dari layar komputer kamu dengan kualitas video yang luar biasa. Meskipun tidak memiliki beberapa fitur (di edisi gratis) seperti yang disediakan oleh pesaingnya, namun aplikasi ini adalah perekam layar yang minimalis dengan hasil sempurna bagi siapa pun yang ingin membuat video resolusi tinggi berdurasi agak lama.
Aplikasi untuk merekam layar di Windows, Atomi-ActivePresenter


Kelebihan Atomi ActivePresenter:
 Tidak ada watermark dan perekaman tanpa batas waktu –bahkan untuk pengguna gratis–
 Adanya fitur dekorasi screencasts dengan styles, efek bayangan dan efek warna.
 Menawarkan berbagai pilihan editing setelah rekaman seperti meng-overlays video, memotong dan meng-cropping video, menyesuaikan tingkat volume, menambahkan blur dan beberapa fitur lainnya.
 Memungkinkan kamu untuk mengekspor rekaman layar ke format MP4, FLV, AVI, WMV, WebM dan MKV.


Kekurangan Atomi ActivePresenter:
 Tidak dapat mengunggah video yang sudah selesai direkam secara langsung ke Facebook ataupun Youtube.
 Versi gratis tidak begitu banyak memiliki fitur yang berguna dibanding dalam versi premium. Tapi kalau untuk kebutuhan standar aja kami rasa yang versi free juga udah cukup kok.

5. Bandicam Screen Recorder

Bandicam Screen Recorder adalah aplikasi untuk merekam layar PC yang sangat mudah digunakan dan mampu menangkap area tertentu atau layar penuh. Kamu bisa dengan mudah merekam game yang sedang dimainkan, merekam video streaming dan kebutuhan lainnya. Aplikasi ini juga menawarkan beberapa mode seperti Gaming mode (mode permainan), Screen recording mode, dan Device recording mode agar proses perekaman bisa berlangsung maksimal. Cara membuat video di komputer akan menjadi lebih mudah dan cepat.
Aplikasi Perekam Game, Bandicam Game Recording
Aplikasi Perekam Game, Bandicam Game Recording


Kelebihan Bandicam Screen Recorder:
 Aplikasi perekam game ini bisa menyimpan video yang direkam dalam format AVI atau MP4.
 Fitur perekaman suara real-time untuk kebutuhan screencasts.
 Fitur live drawing atau menggambar daerah dalam layar ketika perekaman sedang berlangsung.
 Bisa menambahkan watermark dan overlay webcam saat merekam.
 Bisa menambahkan efek klik mouse (suara mouse yang sedang di-klik) atau animasi perekaman sedang berlangsung.
 Setting untuk mengoptimalkan proses perekaman menggunakan akselerasi hardware (jika processor komputer kamu mendukung). Cara merekam game di PC dengan aplikasi ini juga mudah, nggak perlu keahlian khusus.


Kekurangan Bandicam Screen Recorder:
 Dalam versi gratis aplikasi perekam video PC ini, watermark-nya tidak bisa dihilangkan.
 Aplikasi untuk merekam ini memiliki waktu 10 menit saja untuk proses perekaman.


Nah, itu tadi beberapa aplikasi perekam layar terbaik untuk Windows. Dengan software perekam video gratis ini kamu bisa berkreasi membuat video tutorial yang kamu inginkan. Tentunya dengan aplikasi di atas tadi cara meng-capture di laptop atau PC kamu menjadi lebih mudah. Tetaplah mencoba, dan ciptakan karya terbaikmu!!


Sumber : MOTIVASE





1 comment:

  1. 5 Aplikasi Perekam Layar Gratis Terbaik Untuk Windows - Kegiatan Magang >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    5 Aplikasi Perekam Layar Gratis Terbaik Untuk Windows - Kegiatan Magang >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    5 Aplikasi Perekam Layar Gratis Terbaik Untuk Windows - Kegiatan Magang >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK zM

    ReplyDelete